Kalau kita sekarang merasakan sulitnya untuk melengkapi koleksi uang-uang Indonesia, salah satunya adalah karena materinya memang sudah sangat sedikit. Bahkan, beberapa di antaranya sudah nyaris punah. Pada zaman penjajahan, banyak kekayaan negeri kita, termasuk koleksi numismatik, dirampas oleh orang-orang Belanda sewaktu mereka kalah perang. Barang-barang itu dibawa ke negeri mereka.
Di antara barang-barang yang dibawa adalah uang kesultanan Yogyakarta. Simak saja berita harian Merdeka, 3 Maret 1950. "Pada waktu Belanda melarikan diri dari Indonesia karena dikejar2 Jepang, antara bermacam uang dan kekayaan di Indonesia yang dibawa pergi, termasuk juga uang Pemerintah Kesultanan Yogyakarta, yang sejak itu sampai Aksi Militer kedua, belum bisa diperhitungkan" (tulisan sudah disesuaikan dengan EYD).
Maka tidak heran kalau kolektor asing memiliki koleksi numismatik Indonesia lebih lengkap daripada numismatis Indonesia sendiri.
(Sumber: Berita PPKMU, No. 3/1994)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar